Makassar, 4 November 2025 — Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) UIN Alauddin Makassar menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Program Studi Pendidikan Dokter yang bertempat di Aula PSPD Kampus 1 UIN Alauddin Makassar.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah, Guru, dan 11 orang siswa-siswi dari SMAIT Nurul Iman Pomala. Sosialisasi ini bertujuan untuk memperkenalkan lebih dekat profil Program Studi Pendidikan Dokter serta memberikan gambaran mengenai proses pendidikan kedokteran di UIN Alauddin Makassar.
Acara diawali dengan sambutan dari Sekretaris Program Studi Pendidikan Dokter, Dr. dr. Arlina Wiyata Gama, M.Biomed., AHK, yang mewakili pihak program studi, serta sambutan dari Kepala SMAIT Nurul Iman Pomala, Achmat Saepul, S.Pd., M.Pd. Dalam sambutannya, dr. Arlina menyampaikan apresiasi atas kunjungan dan antusiasme para siswa, serta menegaskan komitmen program studi dalam mencetak dokter muslim yang kompeten dan berakhlak mulia.
Selanjutnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan singkat mengenai Program Studi Pendidikan Dokter oleh Dr. dr. Arlina Wiyata Gama, M.Biomed., AHK. Beliau menjelaskan berbagai hal penting mulai dari jalur penerimaan mahasiswa baru, biaya kuliah, struktur kurikulum, hingga tahapan program profesi dokter.
Setelah sesi pemaparan, kegiatan berlanjut dengan sesi diskusi interaktif yang dimoderatori oleh dr. Andira Ratu Nurrasyid, M.Kes.. Dalam sesi ini, para siswa menunjukkan antusiasme yang tinggi dengan mengajukan berbagai pertanyaan seputar proses pembelajaran di pendidikan dokter, peluang pengabdian di bidang kesehatan, serta pengalaman belajar klinik di rumah sakit jejaring. Diskusi berlangsung hangat dan inspiratif, mencerminkan semangat dan rasa ingin tahu para peserta terhadap dunia kedokteran.
Acara kemudian ditutup dengan Campus Tour, di mana para siswa berkesempatan untuk melihat langsung sarana dan prasarana pendidikan kedokteran di lingkungan PSPD FKIK UIN Alauddin Makassar. Para peserta mengunjungi berbagai fasilitas seperti laboratorium biomedik, ruang keterampilan medik, ruang kuliah, serta area pendukung pembelajaran lainnya.
Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi bagi siswa-siswi SMAIT Nurul Iman Pomala untuk melanjutkan pendidikan di bidang kedokteran, khususnya di Program Studi Pendidikan Dokter FKIK UIN Alauddin Makassar, yang terus berkomitmen mencetak lulusan yang unggul, profesional, dan berlandaskan nilai-nilai Islami.





